Postingan

Icip-Icip Mie Ayam Sruput Purworejo

Gambar
Tidak hanya kaya akan Bakso yang sudah menjadi ikon kota ini.Purworejo juga punya kuliner mie ayam yang welldug alias nikmat.Nah mie ayam ini tiap hari rame dikunjungi.Karena rasa penasaran akan mie ayam yang satu ini kami pun berkunjung ke Purworejo sekalian menjelajah tempat yang asik dan keren dan juga berkesempatan  icip-icip mie ayam Sruput. Mie Ayam Sruput demikian nama judul warung ini.Terletak di pusat kota tepatnya berada di depan kantor pos Purworejo.Nah dari Alun-alun Purworejo lokasi berada di timur alun-alun. Ketika kami datang warung terlihat ramai pengunjung menikmati hidangan mie ayam.Langsung saja kami pesan.saatnya icip-icip mie ayam.tekstur mie-nya besar dan kenyal ketika digigit.kuah kaldu rada kental dan manis menambah nikmat mie ayam.sayang irisan daging ayam menurut kami sedikit hehehe.Oh ya bagi yang tidak suka daun bawang, tenang kawan daun bawang disini disediakan terpisah. Mie ayam sruput ini bisa dijadikan rekomendasi kulin

Curug Kaliurip Kemiri, Air Terjun Nan Syahdu Di Purworejo

Gambar
Nah mumpung lagi musim hujan nih, kami mengajak kalian menjelajah ke curug atau air terjun.Curug ini berada di Purworejo.Selain mempunyai keindahan Curug Muncar yang pernah kami sambangi, Purworejo juga punya destinasi wisata alam yang baru namanya Curug Kaliurip.kali ini kami berkunjung ke tetangganya curug Muncar ini.Wisata curug ini beberapa bulan yang lalu diresmikan oleh bupati Purworejo. Baca juga : Curug Muncar Purworejo Pantai Jatimalang Purworejo Wisata Si Kepel Purworejo Glamping De Loano Curug Kaliurip berlokasi di kemiri.Jl. Kemiri Pakis Arum No.Km 03, RT.01/RW.2, Krajan 1, Kaliurip, Kemiri, Kabupaten Purworejo.Kami menjelajah menuju curug melewati Kutoarjo.Dari Kutoarjo perjalanan mengarah ke kecamatan Bruno atau kabupaten Wonosobo.Kecamatan Kemiri ini secara geografis berdekatan dengan kecamatan Bruno tempat curug Muncar berada.Jadi kami anggap curug Kaliurip bertetangga dengn curug Muncar hehehe Perjalanan relatif lancar karena akses jalan sudah mulus al

Menikmati senja di Heroes Park, Taman Kekinian Di Purworejo

Gambar
Geliat pembangunan Kabupaten  Purworejo terus berkembang.Setelah melakukan renovasi alun-alun dan membangun taman-taman cantik di sudut-sudut kota.Kali ini Purworejo membangun sebuah taman yang dinamakan Heroes Park.Taman ini beberapa waktu yang lalu sudah diresmikan.Seperti apa taman kekininan ini?Ikuti penjelajahan kami di Heroes Park. Berada dipinggiran Purworejo atau lebih tepatnya di Suronatan, Kedungsari, Kec. Purworejo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Taman Heroes Park atau Youth Center Arga Putra berada di punthuk atau bukit kecil dipinggir sungai Bogowonto.Tempat ini dulu identik dengan area bumi perkemahan baik tingkat daerah ataupun nasional.Setelah lama terbengkalai akhirnya direnovasi area ini menjadi taman yang cantik dan asri buat dikunjungi. Karena berada bumi perkemahan ditaman ini terdapat simbol tunas kelapa menyambut kami datang.Sebagaimana kita tahu tunas kelapa adalah simbol pramuka di Indonesia.Dalam area taman ini disediakan bangku-bangku ya

Menyantap Bakso Pak H Sukar Bakso legendaris Di Kutoarjo

Gambar
Ketika kami melewati kota Kutoarjo kami mampir ke warung  Bakso yang cukup legend di kota ini.Bakso H.Pak Sukar warung bakso tersebut persis berada di pusat Kota Kutoarjo.Karena berada di pinggir jalan raya Kutoarjo.Warung ini mudah di cari.Sekedar info kawan, di Purworejo banyak dijumpai kuliner bakso.Tidak heran jika purworejo sering juga dijuluki kota bakso.Woke langsung saja kami pesan bakso ditemani dengan teh manis.yess saatnya icip-icip hehehe. Ketika bakso disajikan yang kami lihat tampilan baksonya minimalis.Kalo biasanya dalam penyajian bakso sering kita jumpai teman-temannya seperti sayur sawi, tahu, bakso goreng atau irisan jambalan daging sapi.Tapi di warung bakso ini yang disajikan hanya bakso, kuah kaldu dengan irisan daun seledri dan mie hmm jadi penasaran to hehehe. Ohya mie kuningnya bertekstur gepeng tidak seperti kebanyakan bakso di daerah lain.Langsung kami coba icip-icip bakso yang legendaris di Kutoarjo.yup daging bakso sangat lembut ketika dig

Pantai Teleng Ria, Teluk Cantik Di Kota Pacitan

Gambar
Menghitung waktu mundur kembali ke tahun 2013 saat kami pertama kali menjelajah ke Pacitan, kabupaten yang berada diujung barat Jawa Timur ini mempunyai wisata alam akan goa-goanya yang eksotik.Waktu itu kami menjelajah ke Goa Gong goa dengan predikat goa terindah se asia tenggara.Nah dari goa Gong kami mengunjungi pantai Teleng Ria Pacitan.Ketika itu pantai ini menjadi ikon wisata pantai di Pacitan sebelum foto-foto pantai Klayar, Soge, pantai Kasap wara wiri di media sosial.Tidak terasa hampir 6 tahun akhirnya kami balik lagi ke pantai Teleng Ria hehehe yah semacam nostalgia atau reuni bertemu dengan pantai hahaha.Karena pantai ini buat kami mempunyai semacam nostalgia manis hehehe. Foto kami ambil pada tahun 2013 Pantai Teleng ria berada di kecamatan Pacitan.Pantai ini tepat berada di kota Pacitan.Karena letak geografis Pacitan berada di pinggir pantai jadi mirip dengan kota Miami di Amrik sono ya hehehe.Dulu ketika kami berkunjung ke pantai Teleng Ria kami penasaran

Cerita Ngenes Touring Ke Pantai Pangandaran

Gambar
Pantai Pangandaran menjadi awal tahun 2020 sebagai penanda jelajah kami di tahun tikus ini.Kami melakukan agenda perjalanan menuju ke pantai Pangandaran.Pantai yang dulu pernah buat syuting mak Lampir dalam serial Misteri Gunung Merapi ini menjadi agenda jelajah kami di awal tahun 2020. Persiapan sudah matang, calling semua teman sudah oke ikut berangkat.Segala tetek bengek mulai dari cek estimasi perjalanan, cek kuda besi, sampai cek isi dompet sudah siap sedia mengaspal ke Pangandaran. Kami start berangkat dari Jogja malam hari.Kami beranggapan kalo berangkat malam jalanan sepi dan estimasi perjalanan bisa lebih cepat beberapa jam dari berangkat siang hari.Sembari juga menikmati kota-kota yang kami singgahi di mala m hari.Hmm planning dan angan-angan sungguh indah dan keren  Dan perjalanan pun dimulai.Setelah berkumpul semua personil, kami siap barangkat sekitar pukul 22.00 langsung gas boss.Awal perjalanan menyenangkan jalanan di malam hari rada lengang kami

Pantai Soge Pacitan, Lansekap Pantai keren Di Jalur LIntas Selatan

Gambar
Balik lagi ke Pacitan, setelah lama kami tidak menjelajah ke Pacitan akhirnya kami datang lagi.Kali ini kami berkunjung ke pantai Soge.Sebenarnya pantai Soge adalah salah satu agenda lama kami untuk mengunjungi Pacitan tempat kelahiran presiden ke 6 RI.Yah karena kesibukan dan jadwal tidak bersahabat dengan kami yang akhirnya berujung pada kata cancel hehehe. Kembali ke pantai Soge, pantai ini berada di  Dondong, Sidomulyo, Ngadirojo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Nah ini kenapa kami buat judul artikel ini.Yess karena pantai ini berada pinggir di JLS alias Jalan Lintas Selatan yang rencananya membentang dari pesisir pantai selatan Jawa Timur hingga Jawa Barat.Menyelusuri jalan lingkar selatan menyenangkan loh karena jalan yang mulus, berkelok-kelok dengan pemandangan studio alam yang aduhai untuk dinikmati.Oh ya sebagian JLS pernah kami ceritakan ketika kami menjelajah Gunungkidul dan Kebumen. Ketika kami sampai di pantai Soge, kami mendapati sebuah pemandangan yang